Tutorial Belajar React JS

Saat ingin membangun sebuah project berbasis website atau aplikasi mobile, tentu kita akan memerlukan yang namanya bahasa pemrograman. Ada banyak macam bahasa pemrograman yang bisa digunakan dengan kebutuhan penggunaannya masing-masing, termasuk React JS.

React JS banyak dibicarakan pada saat ini, bahkan dikatakan sebagai framework paling populer di masa sekarang. Tapi nyatanya React JS bukanlah sebuah framework, melainkan hanyah library yang digunakan untuk membangun user interface. UI yang bisa dibuat oleh React JS berbentuk interaktif, sehingga model desain yang digunakan biasanya simpel untuk setiap state dalam aplikasinya. Da sebueclarative View yang React JS punya juga mampu membuat kode lebih mudah untuk diprediksi dan mudah di debug.

Jika kita melihat dari sejarah, Javascript awalnya dibuat hanya sebagai pelengkap untuk menambah efek interaktif pada halaman atau kode HTML, yang berarti bahwa Javascript dulunya hanya bisa bekerja pada sisi client.

Tapi seiring berkembangnya teknologi, Javascript mampu berevolusi menjadi bahasa pemrograman web yang multifungsi. Bahkan saat ini Javascript tidak hanya berada pada sisi client saja, tetapi bisa untuk sisi server atau yang biasa disebut dengan backend.

Library React JS hadir sebagai salah satu solusi untuk mempercepat pembuatan web terutama SPA (Single Page Application). Hal ini awalnya karena Facebook sebagai pembuat React JS menyadari bahwa website milik mereka semakin kompleks, ada banyak bagian dan fitur yang harus terus menerus di update seperti bagian chat, trending point, chat list, news feed, chat box, dan lainnya yang harus dilakukan secara realtime. Untuk memenuhi hal tersebut, sangat tidak memungkinkan untuk menggunakan JQuery yang masih menggunakan “cara” tradisional karena memakan banyak biaya kedepannya, serta memanipulasi DOM yang membutuhkan resource besar, sehingga React JS hadir untuk memberikan solusi berupa Virtual DOM yang menurut mereka lebih cepat.

Tutorial React JS

 


Kategori React JS

Buat kalian yang ingin melihat kategori React JS, yang meng-index seluruh artikel tentang React JS, entah itu tutorial yang tidak ber-part seperti misalnya “cara membuat countdown dengan react js”, ataupun tutorial yang ber-part seperti pada halaman ini, kalian bisa melihatnya pada LINK dibawah ini.

KLIK DISINI UNTUK MELIHAT SELURUH ARTIKEL TENTANG REACT JS


Tutorial Belajar React JS

Karena React JS menarik untuk dipelajari dan untuk mengganti penggunaan HTML standar yang membantu kita untuk membuat website jauh lebih cepat dan ringan. Karena itulah alasan Iltekkomputer mencoba untuk membuat seri Tutorial Belajar React JS ini.

Pada tutorial ini dan sebagai langkah awal, kita akan membahas pengertian, sejarah, kekurangan, kelebihan, sampai bagaimana cara instalasi React JS itu sendiri: